jual paper bag murah

Cara Menentukan Harga Jual Paper Bag Murah Ala Mas Kemas

Jual paper bag murah – Seiring dengan peraturan pemerintah, khususnya di Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, melarang penggunaan tas plastik (kresek) di pusat perbelanjaan, toko, dan pasar sejak tanggal 1 Juli 2020. 

Larangan ini juga mulai berlaku di daerah lainnya seperti Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat, dan lainnya.

Hal ini dilakukan karena sampah plastik yang tidak ramah lingkungan dan plastik sulit untuk terurai membuat salah satu penyebab banjir juga membutuhkan waktu puluhan hingga ratusan tahun untuk terdekomposisi secara alami.

Melihat fenomena ini, paper bag menjadi salah satu alternatif pengganti tas plastik (kresek) semakin banyak dijumpai. Bahan dasar paper bag terbuat dari kertas sangat ramah lingkungan karena kertas juga mulanya berasal dari alam yaitu kayu.

Maka dari itu toko penjual paper bag atau percetakan kemasan paper bag semakin banyak dijumpai. 

Untuk menentukan harga paper bag murah, butuh beberapa hal yang perlu diperhatikan ya guys sebelum menentukan harga. Pada artikel ini akan membahas cara menentukan harga jual paper bag murah ala Mas Kemas. Jadi, baca artikel sampai tuntas, okay!

Sebelum menentukan harga jual paper bag murah, kenali dulu fungsi dan tujuan membuat paper bag

Kalau kamu mempunyai pembeli yang sedang memesan paper bag, tanyakan dulu paper bag yang akan digunakan nantinya untuk apa. 

Dengan mengetahui fungsi dan tujuan memesan paper bag, akan berguna untuk mempertimbangkan harga paper bag murah. Hal ini juga berguna untuk menentukan bahan dasar, ukuran  cetak, mesin yang akan digunakan, dan sebagainya.

jual paper bag murah bagus

Tentukan kualitas bahan baku untuk menghitung harga jual paper bag murah

Setelah mengetahui fungsi dan tujuan paper bag yang akan digunakan, kemudian tentukan kualitas bahan baku yang pas untuk membuat paper bag.

Pertimbangkan bahan dasar yang tetap berkualitas dan sesuai dengan budget pelanggan. 

Pabrik kertas atau pabrik bahan baku pada umumnya memproduksi dengan jadwal tertentu. Untuk produk tertentu (produk paling laris) harganya lebih mahal. Harga juga dipengaruhi oleh musim dan event tahunan.

Maka dari itu, untuk mendapatkan bahan untuk cetak kemasan harus faham betul barang tersedia dengan harga yang murah. Selain itu jumlah pembelian juga harus banyak agar mendapatkan harga murah. Selain itu juga harus melakukan perbandingan kertas dari pabrik A, Pabrik B, Pabrik C mana kualitasnya yang paling baik.

Karena artikel ini membahas tentang harga paper bag, bahan dasar yang akan dibahas di artikel ini fokus ke paper bag ya guys.

Biasanya, bahan dasar pembuatan paper bag adalah kertas kraft (kertas eco atau kertas coklat). Kertas ini memiliki gramatur dari yang paling tipis 90 gram per meter persegi hingga yang paling tebal 315 gram per meter persegi.

Kertas ini cocok digunakan untuk kemasan sekali pakai karena sifatnya yang mudah terurai oleh alam jika kertas tersebut polos tanpa cetak dan tanpa laminasi PE atau plastik.

Kertas ivory juga biasa digunakan untuk bahan dasar pembuatan paper bag. Kertas ivory hanya memiliki satu sisi menggunakan coating saja. Selain untuk paper bag, bahan ini juga biasanya digunakan untuk kemasan kotak donat atau dus donat, paper cup, paper bowl, lunch box, dan dus kue premium lho guys.

Hitung ukuran paper bag sesuai dengan ukuran kebutuhan  

Nah, poin ini tidak boleh kamu biarkan begitu saja guys. Mas Kemas menerima pembeli membawa desain sendiri. Jika usahamu juga demikian, pastikan untuk mengukur sesuai dengan kebutuhan. Karena jika selisih 1 cm saja, harga bisa berbeda hingga 30-50%.

Hal ini sangat dibutuhkan untuk menghindari mendapatkan harga mahal. Lagipula percuma bukan jika kelebihan dan yang ada hanya membuang uang.

Untuk mendapatkan harga paper bag murah, gunakan mesin cetak satu warna

Mas Kemas punya ketentuan menggunakan mesin-mesin tertentu sesuai dengan jumlah produk yang akan dicetak. Kamu bisa sesuaikan kebutuhanmu dengan mesin cetak yang akan kamu pilih.

Jika cetak dalam jumlah sedikit atau hanya satuan, kamu bisa pilih menggunakan sablon. Sablon sangat cocok untuk cetak kemasan apabila jumlah cetak dibawah 500 pcs. Jika diatas itu maka harganya cukup mahal.

Jika dicetak dalam jumlah banyak diatas 1000 misalnya, bisa dicetak menggunakan mesin cetak offset. Mesin cetak offset sebaiknya digunakan dalam jumlah 3000 ke-atas agar mendapatkan harga lebih murah.

Kemudian ada mesin cetak satu warna. Jika menggunakan mesin ini, pekerjaan lebih cepat dibandingkan dengan sablon. Meski hanya satu warna mesin ini bisa digunakan untuk mencetak full color (4 warna), namun prosesnya sangat lama, karena harus cetak satu per satu warnanya. 

Selanjutnya yaitu mesin cetak empat warna atau lebih. Mesin cetak ini canggih karena cetak kemasan langsung selesai dalam satu lintasan dan sekali proses warna full color langsung jadi. 

Menggunakan mesin cetak empat warna ini harga cetak kemasan murah akan lebih ekonomis karena lebih cepat, minim setelan bahan dan warna stabil sehingga tidak mudah rusak.

Proses cetak menentukan keberhasilan cetak paper bag dan kemasanmu. Jika kualitas cetak buruk seperti warna tidak sesuai file, hasil cetak warna tidak merata, warna tidak konsisten, hasil paper bag akan kurang maksimal. Banyak percetakan yang menawarkan harga cetak yang murah, pastikan memenuhi kriteria yang sudah disebutkan sebelumnya.

Finishing bersifat opsional jika ingin menentukan harga paper bag murah

Pada proses terakhir pembuatan paper bag atau kemasan lainnya adalah proses finishing, setiap proses finishing menambahkan biaya, misalnya laminasi, emboss, dan hotprint akan menambahkan biaya. 

Untuk paper bag dengan bahan kertas kraft tidak perlu menggunakan laminasi. Finishing diperlukan jika kamu mau membuat kemasan, kardus, standing pouch makanan, dan sejenisnya.

Jika segmen produkmu adalah konsumen menengah atas, maka sebaiknya kemasanmu dilengkapi dengan finishing tambahan agar hasil cetak kemasan menjadi lebih berkelas.

Itu dia cara menentukan harga paper bag murah ala Mas Kemas. Kamu harus menghitung dari awal penggunaan bahan dasar yang dipilih, mesin cetak yang digunakan, tingkat kerumitan pembuatan paper bag, dan jumlah paper bag yang dipesan.

Pada umumnya jika ingin memberikan harga jual paper bag murah dengan minimal pembelian 500 pcs. 

Kalau kamu kebetulan membutuhkan percetakan paper bag dengan harga jual paper bag murah, kamu bisa percayakan dengan Mas Kemas.

Mas Kemas melayani percetakan berbagai jenis kemasan makanan seperti kardus makanan, standing pouch, paper bag, corrugated box, botol minuman, dan sejenisnya. 

Mas Kemas sangat menerima pembelian dengan harga satuan maupun pilihan per paket. Untuk pertanyaan lebih lanjut, kamu bisa tanyakan melalui nomor telefon atau WhatsApp ke 0823-4126-6112.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top